Incar Kursi Walikota, Kader PAN Usung Ella Silvia

by -295 views

 

Lampu Hijau, Kota Tangerang –

Kendati belum diketahui secara pasti kapan pemilihan kepala daerah bakal digelar, sejumlah kader partai amanat nasional mengaku siap menghantarkan Ella Silvia menuju kursi walikota tangerang.

Dedi Hasbullah, Politisi senior partai amanat nasional kepada wartawan menilai saat ini, selain memiliki potensi untuk menduduki kursi walikota Tangerang, Ella Silvia disebutnya juga mempunyai kapasitas
kredibilitas dan populeritas yang tinggi bila dibandingkan dengan kader partai amanat nasional lainnya.

“Hj. Ella Silvia cukup potensial yang akan kita dorong yang memang (dia) punya pengalaman politik yang sudah mumpuni,”jelas Dedi kepada wartawan ditemui saat penjaringan calon ketua DPD Pan di bilangan kecamatan Tangerang.

Menurut dia, kendati hasilnya kurang memuaskan pada pemilukada sebelumnya salahsatu kader partai amanat nasional kota Tangerang mempunyai pengalaman maju sebagai calon wakil walikota Tangerang sehingga tidak menutup kemungkinan kedepan akan kembali mengusung kader internal.

“Pemilukada sebelumnya telah kita lewati dan kami terus jadikan sebagai evaluasi untuk menuju pilkada nanti, dan saya melihat Hj Ella Silvia memang mumpuni,”kata Dedi.

Ditemui dikesempatan berbeda, Hj, Ella Silvia mengaku siap jika memang mendapatkan amanat dari masyarakat dan mandat dari partai yang telah membesarkan namanya tersebut.

Menurut Ella kesiapan dirinya jika memang nanti diberikan kepercayaan oleh partainya tersebut untuk maju dalam kontestasi pilkada diharapkan dapat mempresentasikan aspirasi perempuan.

“Mudah – mudahan dapat menjadi angin segar pada pilkada besok,”singkat Ella.

Ella yang saat ini tercatat sebagai anggota DPRD Provinsi banten tersebut mengaku untuk berhadapan head to head dengan istri walikota Tangerang Aini Suci Wismansyah yang disebut – sebut bakal maju untuk menggantikan posisi suami tersebut.

“Masing – masing masyrakat kan punya pilihan, artinya masyarakat juga bisa memilih sosok yang akan dipilih nanti karna semua perempuan dikota Tangerang mempunyai kesempatan yang sama untuk memajukan kesejahteraan masyarakat kota Tangerang agar lebih baik lagi,”tutur Ella yang saat ini tengah menjalani pendidikan S3 Hukum.

Menurut dia, selama bersaing secara sehat dirinya tidak mempermasalahkan siapa yang nanti bakal menjadi lawan politiknya tersebut.

“Semua sudah digariskan, yang terpenting kita berbuat bagi masyrakat kota Tangerang,”tukasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.