234SC Korwil Banten Gelar Ramadhan Berbagi dan Bukber

by -36 views

Lampu Hijau, Tangerang –

Komunitas yang menamanakan dirinya 234SC dalam kesempatan di momentum Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriyah khususnya Koordinator Wilayah (Korwil) Banten menggelar Ramadhan Berbagi dan Buka Puasa Bersama (Bukber) yang diselenggarakan di Masjid Agung Kota Serang, Senin (25/4/22).

Ketua 234SC Provinsi Banten Kian Maulana, SH mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk silaturahmi keluarga besar 234SC dengan menyantuni sebanyak 234 anak yatim dan memberikan sembako.

“Ramadhan berbagi dan Buka puasa bersama se-Provinsi Banten ini tiada lain tujuanya adalah untuk mengeratkan silaturahmi 234SC se-provinsi banten, serta demi menjaga ukhuwah di dalam keluarga besar 234SC se-Provinsi Banten,” ujarnya.

Dirinya juga menyampaikan, bahwa Komunitas 234SC bukanlah Organisasi Masyarakat (Ormas) bukan pula Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP), namun untuk mewadahi masing masing personal yang sudah tergabung (Ormas dan OKP-red) seluruhnya di dalam 234SC dengan tujuan utama dalam misi sosial dan kemanusiaan.

“Kami akan selalu melakukan pergerakan dengan secara masif dari tingkat kecamatan (subregwil-red) sampai tingkat kota dan kabupaten (regwil-red) untuk masyarakat dalam bentuk aksi kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama. Kami siap bersinergi dengan pemerintahan dari tingkat pemerintahan daerah kota dan kabupaten maupun sampai tingkat Pemerintahan Daerah Provinsi Banten, dan tentunya untuk mengawal segala bentuk pembangunan daerah dan perhatian dari sisi sosial untuk masyarakat Banten pada umumnya serta masyarakat kota dan kabupaten pada khususnya yang kita sebut sebagai regional wilayah,” imbuh Kian Maulana.

Daoam kegiatan tersebut hadir juga Wakil Gubernur Provinsi Banten H. Andhika Hazrumy yang juga sekaligus menjabat sebagai Pembina 234SC Korwil Banten, yang turut mensupport kegiatan tersebut, serta turut hadir Ketua Umum AMPI, Ketua OKP. SAPMA, Ketua BAZNAS juga para Tokoh Agama Provinsi Banten.

“Semoga 234SC untuk betul -betul menjadi komunitas yang mengedapankan aksi sosial dengan misi kemanusiaan yang kuat terhadap sesama di masing- masing wilayah,” tandas Ketua Umum 234SC KRMH Sahid Abishalom.( Rik)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.